PETUGAS JASA RAHARJA KULON PROGO CRM DI PT FORTUNA ABADI JASTRAN

LAIN383 Views

Kotawates.com : Guna memberikan pelayanan terbaik kepada mitra, pada hari Rabu, 13 Agustus 2023 tepatnya pukul 14:00 Wib Petugas Jasa Raharja Samsat Outlet BPD Nanggulan Kulon Progo akbar faqih melakukan kunjungan silaturahmi ke pengusaha otobis PT Fortuna Abadi Jastran yang beralamat ds tapen hargomulyo kokap kulon progo.

Dalam kunjungannya Akbar Faqih diterima langsung olah pemilik PO PT Fortuna Abadi Jastran Sukaryono, Beliau menyampaikan ucapan terima kasih atas kunjungan kerumah kami yang beralamat di perbatasan kulon progo purworejo. Kami masih mempunyai 25 bus yang masih aktif beroperasi di jalan raya.

M Akbar Faqih selaku petugas Jasa Raharja mengucapa terima kasih kepada pak sukaryono selaku pemilik Bus PT Fortuna Abadi Jastran yang sudah tertib dalam pembayaran pajak kendaraan sekaligus iuran wajib Jasa Raharja. Dikarenakan sangat bus beroperasi untuk mengangkut penumpang di jalan raya tentunya sangat berpotensi terjadi kecelakaan, oleh sebab itu pentingya pembayaran iuran wajib yaitu untuk memberikan perlindungan dasar bagi penumpang bila bus terjadi kecelakaan lalu lintas. Dan kami di wilayah Kulon Progo sudah bekerjasama dengan sembilan rumah sakit baik rumah saki swasta maupun negeri.

“Hal ini kami lakukan agar setiap korban kecelakaan lalu lintas yang dirawat di rumah sakit tersebut yang tentunya kasus kecelakaan dalam ruang lingkup Jasa Raharja biaya perawatan akan dijamin maksimal Rp. 20.000.000,- . Tentunya bila korban sudah keluar dari rumah sakit biaya tidak melebihi Rp. 20.000.000,- maka akan tidak dipungut biaya dan nantinya pihak rumah sakit yang menagihkan haknya kepada pihak Jasa Raharja,” imbuh akbar faqih.

Terakhir menghimbau kepada crew PO PT Fortuna Abadi Jastran untuk selalu menaati tata tertib berlalu lintas, jadikan keselamatan sebagai kebutuhan. Karena kecelakaan lalu lintas selalu didahului oleh suatu pelanggaran lalu lintas.(has).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *